Cara Install CodeIgniter Untuk Pemula – Sebelum menggunakan Framework CodeIgniter sudah dipastikan harus melakukan installasi terlebih dahulu. Proses installasi dari CodeIgniter sangat mudah dan simple dibanding framework lain. Bagi yang belum paham apa itu Framework CodeIgniter dapat dibaca pada artikel Pengenalan dan Pengertian CodeIgniter. Sebelum melakukan installasi dan menggunakan framework ini ada beberapa kebutuhan yang diperlukan.
Contents
Kebutuhan yang diperlukan
1. Install Web Server pada komputer. Langkah installasi dapat dibaca pada artikel Cara Install XAMPP di Distro Linux
2. File Framework CodeIgniter. Untuk mendownload file framework ini dapat melalui website resmi CodeIgniter. Jika menginginkan versi sebelumnya dapat dilihat pada halaman User Guide Installation dimana pada halaman tersebut terdapat link dari semua versi CodeIgniter.
Langkah installasi Framework CodeIgniter
1. Download Framework CodeIgniter terlebih dahulu. Saat artikel ini dibuat versi terbaru dari CodeIgniter adalah versi 3.1.10.
2. Setelah selesai mendownload file CodeIgniter maka langkah selanjutnya adalah extract file tersebut ke folder htdocs.
3. Setelah selesai ganti nama folder hasil extract tersebut menjadi nama project yang diinginkan. Sebagai contoh nama folder dari hasil extract adalah CodeIgniter-3.1.10 maka dapat diganti menjadi latihan_ci.
4. Setelah mengganti nama folder tersebut dapat langsung mengakses CodeIgniternya dengan cara buka browser kesukaan kalian lalu tuliskan link dari framework ini dengan cara localhost/namafolder. Sebagai contoh dari nama folder yang telah diubah barusan adalah localhost/latihan_ci.
Happy Coding ^-^